Berita7 — Kita berlanjut ke pertandingan kedua dalam seri babak Knockout (Upper Bracket) di kejuaraan M4 World Championship. Pertandingan kedua antara tim ECHO Vs Team HAQ berlangsung di Tennis Indoor Stadium Senayan Jakarta pada Sabtu (7/1/2023) pukul 18.00 WIB.
Pertandingan Upper Bracket antara tim ECHO Vs Team HAQ menjadi laga kedua babak Knockout Mobile Legends M4 World Championship.
Pada pertandingan ECHO Vs Team HAQ, format pertandingan menggunakan Bo5 (Best of 5). Dan karena ini pertandingan tim penghuni Upper Bracket, maka sistem pertandingan saat ini adalah sistem eliminasi. Di mana, tim yang kalah akan tergelincir ke jalur Lower Bracket.
Adapun hasil pertandingan antara ECHO Vs Team HAQ, sebagai berikut:
Hasil Match #1: ECHO Vs Team HAQ (1-0)
Secara statistik, tim ECHO dan Team HAQ sama-sama kuat sampai late game. Namun, tim ECHO menjelang akhir pertandingan bisa menguasai 3/4 area pertarungan dan mampu mengurung THQ di dalam basenya.
Sampai laga berakhir, ECHO berhasil mendapatkan perolehan gold 71.3K, 2x turtle, 9 turret dan 3x Lord. Dengan dominasi tersebut, Tim ECHO mampu memenangkan pertandingan pada menit 24.06. Skor 1-0, untuk kemenangan tim ECHO .
Pemain yang mendapatkan gelar MVP pada pertandingan ECHO Vs Team HAQ match #1 adalah BennyQT, dengan hero Karrie, dari tim ECHO .
Hasil Match #2: ECHO Vs Team HAQ (2-0)
Secara statistik, tim ECHO sangat mendominasi permainan sejak mid game sampai end game. Tim ECHO terus-menerus melakukan penyerangan yang sangat intens dari sisi mid land dan sering merusuh di area jungle. Akibatnya, hero tim THQ sulit berkembang karena kekurangan gold dan buff.
Sampai laga berakhir, ECHO berhasil mendapatkan perolehan gold 42.2K, 3x turtle, 5 turret dan 1x Lord. Dengan dominasi tersebut, Tim ECHO mampu memenangkan pertandingan pada menit 12.19. Skor 2-0, untuk kemenangan tim ECHO .
Pemain yang mendapatkan gelar MVP pada pertandingan ECHO Vs Team HAQ match #2 adalah BennyQT, dengan hero Karrie, dari tim ECHO .
Hasil Match #3: Team HAQ Vs ECHO (1-2)
Secara statistik, Team HAQ bermain ngotot untuk mengejar ketertinggalan poin dari tim ECHO. Dengan begitu, mau tidak mau Team HAQ bertaruh untuk main lebih agresif di match ke-3.
Susul menyusul perolehan turtle dan gold terjadi antar kedua timj. Namun, secara keseluruhan tim THQ lebih mendominasi area jungle. Push turret pun dilakukan tim THQ untuk memaksa mundur pasukan ECHO agar balik ke base mereka dan mengurung mereka di sana agar tidak bisa berkembang..
Setelah mendapatkan lord, Team HAQ mulai mendobrak turret area tengah dari tim ECHO. Dan setelah menunggu wave minion, Team HAQ melakukan speed push untuk sesegera mungkin melakukan serangan penghabisan.
Sampai laga berakhir, tim THQ berhasil memperoleh gold 49.9K, 1x turtle, 9 turret dan 2x Lord. Dengan dominasi tersebut, tim THQ mampu memenangkan pertandingan pada menit 16.03, untuk kemenangan tim THQ. Dengan hasil ini, tim THQ mendapatkan skor 2-1 dan melanjutkan perlawanan mereka di match ke-4 dan ke-5.
Pemain yang mendapatkan gelar MVP pada pertandingan ECHO Vs Team HAQ match #3 adalah Garyy, dengan hero Joy, dari Team HAQ .
Hasil Match #4: Team HAQ Vs ECHO (2-2)
Team HAQ cukup kuat untuk mengimbangi gameplay dari ECHO. Garyy dan kawan-kawan melakukan perlawanan sengit dan memenangkan match ke-4.
Sampai laga berakhir, Team HAQ berhasil mendapatkan perolehan gold 56.5K, 2x turtle, 8 turret dan 2x Lord. Dengan dominasi tersebut, Team HAQ mampu memenangkan pertandingan pada menit 18.20.
Pemain yang mendapatkan gelar MVP pada pertandingan ECHO Vs Team HAQ match #4 adalah Garyy, dengan hero Ling, dari Team HAQ .
Sehingga, skor sekarang menjadi 2-2. Pertandingan kelima nanti adalah pertandingan penentuan dari kedua tim hebat ini.
Hasil Match #5: ECHO Vs Team HAQ (3-2)
Bermain dengan strategi baru, sepertinya tim ECHO telah menemukan kesalahan mereka saat kalah di match 3 dan 4. Sanji dan kawan-kawan mulai bermain dengan lebih disiplin dan rapi dalam mengamankan area jungler dan push turret.
Memasuki babak mid game, Sanji mulai melakukan inisiasi war dan dilanjutkan push secara intens. Perbedaan perolehan gold menjadi alasan utama tim ECHO lebih intens dalam melakuan war.
Sampai memasuki babak late game, Team HAQ belum bisa keluar dari pressure yang diberikan oleh tim ECHO. Sampai akhirnya, tim ECHO mendapatkan lord di late game dan segera melakukan speed push ke arah base Team HAQ. Nggak butuh waktu lama, pada menit 10.57 base Team HAQ hancur dan pertandingan pun berakhir. Kemenangan untuk tim ECHO. Dengan begini skor akhir menjadi 3-2 untuk kemenangan mutlak untuk tim ECHO.
Sampai laga berakhir, ECHO berhasil mendapatkan perolehan gold 36.9K, 3x turtle, 7 turret dan 1x Lord. Dengan dominasi tersebut, Tim ECHO mampu memenangkan pertandingan pada menit 10.57, untuk kemenangan tim ECHO .
Pemain yang mendapatkan gelar MVP pada pertandingan ECHO Vs Team HAQ match #5 adalah Sanji, dengan hero Yve, dari tim ECHO .
Dengan skor akhir 3-2 ini, tim ECHO akan melaju ke babak semifinal Upper Bracket. Sedangkan, Team HAQ akan tereliminasi dari Upper Bracket dan melanjurkan pertandingan hidup-mati di Lower Bracket.