Sepakbola

Real Madrid Tersingkir dari Liga Champions Usai Kalah Dramatis dari Benfica

Advertisement

Real Madrid harus menelan pil pahit setelah dipastikan tersingkir dari Liga Champions musim ini. Kekalahan dramatis 2-4 dari Benfica pada laga terakhir fase grup, Kamis (29/1/2026) dini hari WIB, membuat Los Blancos harus puas berlaga di babak playoff 16 besar.

Kekalahan Dramatis di Lisbon

Pertandingan yang digelar di Lisbon itu berlangsung sengit sejak awal. Real Madrid sempat unggul lebih dulu melalui gol Kylian Mbappe. Namun, Benfica berhasil membalikkan keadaan melalui gol Schjelderup dan penalti Pavildis di babak pertama.

Memasuki babak kedua, Schjelderup kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-54, menambah keunggulan Benfica. Meski Mbappe sempat menyamakan kedudukan empat menit kemudian, gol sundulan kipr Turbin di detik-detik akhir pertandingan memastikan kemenangan dramatis 4-2 untuk Benfica.

Kartu Merah dan Penyesalan

Situasi Real Madrid semakin sulit setelah harus bermain dengan sembilan orang. Asensio dan Rodrygo sama-sama menerima kartu kuning kedua yang berujung kartu merah. Asensio diusir karena tekel keras, sementara Rodrygo mendapat kartu merah akibat protes berlebihan.

Akibat kekalahan ini, Real Madrid harus finis di peringkat kesembilan klasemen, satu tingkat di bawah zona aman 16 besar Liga Champions. Jude Bellingham, salah satu pemain kunci Madrid, mengungkapkan kekecewaannya.

Advertisement

“Jelas, kekalahan ini mengerikan. Kami tidak menyangkanya,” keluh Bellingham dilansir dari CBS Sports. “Kami kebobolan dari gol-gol yang seharusnya tidak terjadi. Mereka lebih intens, lebih agresif, mereka memenangkan semua bola,” paparnya.

Bellingham menambahkan, “Kami tidak bisa melakukan hal-hal dasar dengan baik. Kami tidak bisa membuat peluang. Kami harus nonton lagi pertandingan hari ini.”

Peluang Benfica Terbuka

Dengan total 15 poin dari delapan laga, Real Madrid hanya terpaut satu poin dari Manchester City yang berada di posisi delapan. Andai saja Madrid mampu meraih hasil imbang melawan Benfica, mereka dipastikan melaju ke babak 16 besar.

Sementara itu, kemenangan atas Real Madrid membuka peluang Benfica untuk melaju ke babak playoff 16 besar. Tim asuhan Jose Mourinho ini finis di peringkat ke-24 klasemen akhir grup.

Advertisement