Sepakbola

Mantan Wasit Premier League David Coote Lolos Hukuman Penjara Kasus Pornografi Anak

Advertisement

Nottingham – Mantan wasit Premier League, David Coote, dinyatakan bersalah atas kasus pornografi anak namun berhasil terhindar dari hukuman penjara. Coote ditangkap pada Oktober 2025 setelah penyelidikan oleh Federasi Sepakbola Inggris (FA).

Pria asal Nottingham ini kedapatan menyimpan video tak senonoh seorang remaja berusia 15 tahun dalam sebuah hard drive eksternal. Perbuatan tersebut masuk dalam pelanggaran Kategori A dalam hukum Inggris dan berpotensi hukuman penjara hingga 3 tahun.

Pengadilan Nottingham pada Kamis (8/1/2026) menjatuhkan hukuman 9 bulan penjara kepada Coote. Namun, sanksi tersebut ditangguhkan selama 2 tahun, sehingga Coote tidak perlu mendekam di balik jeruji besi. Ia juga diwajibkan menjalani 150 jam kerja sosial tanpa bayaran dan mengikuti program pencegahan bahaya seksual selama 10 tahun.

Kesehatan Mental dan Kesepian Jadi Pertimbangan Hakim

Hakim Nirmal Shant KC menyebutkan bahwa Coote mengalami kejatuhan yang luar biasa akibat kasus ini. Ia menyoroti kondisi kesehatan mental Coote yang diduga mempengaruhi perbuatannya.

Advertisement

“Anda adalah seorang pria yang kesepian. Anda memiliki hubungan yang baru saja berakhir,” kata Hakim Nirmal Shant KC kepada Coote, dikutip dari Sky Sports.

Hakim menambahkan, Coote mengalami kesulitan kesehatan mental dan mengonsumsi kokain, yang berdampak langsung pada pemikirannya.

Penyesalan dan Rasa Malu

Pengacara Coote, Laura Jane Miller, mengklaim kliennya sangat malu atas perbuatannya dan telah menunjukkan penyesalan.

“Dia telah menunjukkan penyesalan atas pelanggaran ini kepada layanan pengawasan. Ia sangat malu pada dirinya sendiri dan tindakannya,” ujar Miller.

David Coote sebelumnya juga pernah menjadi sorotan setelah viral videonya yang menghina mantan manajer Liverpool, Juergen Klopp, saat bertugas di Premier League. Ia juga sempat diberitakan mengisap sabu saat bertugas di Piala Eropa 2024.

Advertisement