Berita

Cerita Tini Berburu Baju Lebaran di Tanah Abang Demi Harga Murah Sejak Dini

Advertisement

JAKARTA – Dua bulan menjelang Hari Raya Idul Fitri, pusat grosir Tanah Abang, Jakarta Pusat, telah ramai dipadati pengunjung. Mayoritas pembeli mulai berburu pakaian Muslim dan perlengkapan salat untuk kebutuhan hari raya.

Salah satunya adalah Tini (52), warga asal Jakarta Utara, yang datang bersama kedua anaknya. Ia mengaku sedang menyicil sejumlah perlengkapan ibadah. “(Sudah beli) mukena sih. Mukena, sajadah, perlengkapan Salat ya,” ujar Tini.

Tini juga berencana membeli gamis untuk dikenakan saat Lebaran, rencananya akan dibeli seragam dengan kedua anaknya. “Kalau aku sih ngambilnya ya brokat juga, tapi modelnya dia brokatnya timbul nih agak kayaknya lain dari yang lain deh. Warnanya soft, putih tulang. Kita ngambil tuniknya, kebaya tunik luar,” tuturnya.

Ia mengungkapkan bahwa ini bukan kali pertama berbelanja baju Lebaran di Tanah Abang. Tini mengaku sengaja berbelanja jauh-jauh hari agar tidak kehabisan pilihan. “Iya, soalnya sudah pernah buat pelajaran ya, kalau mepet tuh nggak bisa milih. Bahannya juga, modelnya juga, harganya juga udah tinggi,” ucapnya.

Advertisement

Menurut Tini, berbelanja di Tanah Abang terasa lebih nyaman dibandingkan pusat perbelanjaan lainnya. Ia menilai harga yang ditawarkan lebih terjangkau dan pilihan yang lebih beragam. Tini juga membagikan triknya agar mendapatkan harga yang lebih murah.

“(Misal) survei harga ternyata nggak menarik nih. Kita ke tempat lain terus tanya lagi harganya. Yang lain lebih tinggi, kita balik lagi kesitu. Ini lagi mau coba balik lagi nih, harganya lebih miring, beda jauh 50 ribu kan lumayan,” imbuhnya.

Advertisement