Serba Baru, One UI 5 Hadirkan Update Terkini Smartphone Samsung

Berita7 — Android 13 pertama kali dipasang di ponsel Google. Namun, sekarang sistem operasi tersebut tidak hanya dapat dinikmati pengguna smartphone Google Pixel, tapi juga di ponsel Samsung melalui OS One UI 5. Setelah berbulan-bulan menggunakan versi beta-nya, kini Samsung menghadirkan versi terbaru Android tersebut melalui update terbaru ke One UI 5.

Samsung One UI 5 menghadirkan tampilan antarmuka yang paling baru untuk perangkat Samsung. Update ini pertama kali diterapkan pada flagship smartphone dari Samsung. Namun, kini perangkat Samsung kelas menengah juga mendapat update terbaru ini.

Apa Itu Samsung One UI 5?

One UI Samsung adalah tampilan customization pada software skin Android. Tampilan ini dapat terlihat dari antarmuka seperti menu, ikon aplikasi, wallpaper, notifikasi dan sebagainya pada ponsel Samsung. Sejak One UI diperkenalkan pada 2018, setiap seri Android baru dirilis maka juga diikuti dengan update One UI. 

One UI 1 berbasis pada Android 9, sementara One UI 2 berbasis pada Android 10, dan seterusnya. Kini, yang terbaru yaitu One UI 5 berbasis pada Android 13.

Update tersedia pada berbagai ponsel Samsung, termasuk seri Galaxy S22, Galaxy S21, dan masih banyak lagi. Setiap minggu dan bulan seterusnya akan ada perangkat baru Samsung yang bergantian mendapat pembaruan One UI 5.

Apa Saja yang Baru di Samsung One UI 5?

Ada sejumlah pembaruan di One UI 5, di antaranya:

Perubahan Desain Notifikasi

Perubahan ini mungkin tidak signifikan, tapi tetap terlihat jelas dari One UI 5. Panel notifikasi berbeda dengan ikon aplikasi yang lebih besar dan berwarna. Kamu pun dapat langsung mengetahui notifikasi yang masuk berasal dari aplikasi mana.

Bixby Text Call

Salah satu fitur baru One UI 5 yang paling menarik ini memungkinkan pengguna ponsel Samsung Galaxy untuk meminta Bixby menjawab panggilan telepon yang masuk, dan merekam secara visual tentang apa yang dibicarakan oleh penelepon, kemudian menampilkannya di layar.

Mode One UI 5

One UI 5 menyertakan fitur baru yang dinamakan Modes. Mode One UI 5 kurang lebih sama seperti Routine Bixby, hanya saja Modes bisa diaktifkan secara otomatis atau manual sesuai keinginan kamu. Misalnya, kamu dapat mengaktifkan Workout Mode untuk membuat notifikasi senyap dan otomatis mengakses Spotify ketika ponselmu mendeteksi kamu sedang berolahraga.

Customization Layar Kunci

Samsung memperkenalkan fitur-fitur baru untuk lock screen atau layar kunci. Kamu bisa memilih gaya jam, tampilan notifikasi, pintasan, dan mengubah wallpaper layar kunci, semuanya langsung dari layar kunci tersebut. Caranya, tekan dan tahan bagian mana saja di layar kunci, maka akan muncul menu pengaturannya.

Wallpaper Baru

Ada berbagai pilihan wallpaper dengan kategori Graphical dan Colors. Jumlah wallpaper yang disediakan Samsung tersebut lebih banyak pilihannya daripada versi sebelumnya.

Customization Latar Belakang Panggilan

Di One UI 5, kamu dapat mengatur warna latar belakang untuk setiap kontak, yang akan ditampilkan saat kamu mendapat panggilan dari nomor tersebut. Perubahan kecil ini memudahkanmu untuk langsung mengenali siapa yang meneleponmu.

Lebih Banyak Tema Warna

Samsung menawarkan tema dinamis dengan gaya Material You sejak One UI 4.1. Fitur ini memudahkanmu untuk memilih satu dari tiga tema dinamis berdasarkan wallpaper yang terpasang, atau tema untuk membuat UI menjadi satu tipe warna saja.

Gesture Multitasking Baru

One UI 5 memperkenalkan gesture navigasi baru yang bermanfaat, terutama di layar besar ponsel seperti Galaxy Z Fold 4. Begitu kamu swipe dari bawah layar ke atas dengan dua jari, maka kamu akan langsung masuk ke mode layar terpisah atau split-screen mode. Masih ada banyak gesture lainnya yang telah tersedia.

Perubahan Kamera

Ada sejumlah perubahan pada kamera Samsung One UI 5. Mode Pro kini menghadirkan pilihan histogram untuk membantumu mengatur kecerahan. Ada juga ikon baru yang membantu memberikan tips bagaimana cara menggunakan semua pengaturan dengan lebih baik. Kamu juga dapat menambahkan watermark pada foto dengan teks yang bisa kamu edit sendiri.

OCR (Optical Character Recognition)

One UI 5 menghadirkan optical character recognition atau OCR. OCR memudahkan ponselmu untuk “membaca” teks dari foto atau lingkungan nyata di sekitarmu (real life), kemudian mengubahnya menjadi teks tulisan yang bisa kamu salin dan tempel atau copy and paste. OCR dapat kamu temukan di Samsung Internet, galeri, aplikasi kamera, dan Samsung Keyboard. 

Belum ada informasi resmi mengenai waktu update One UI 5 di berbagai wilayah selain Korea. Sementara, untuk pengguna Samsung di Korea, update One UI 5 akan diberikan di awal tahun 2023. Berikut jadwal update One UI 5 untuk Samsung Members di Korea:

Desember 2022

  • Galaxy Z Fold 2
  • Galaxy Z Flip 5G
  • Galaxy Z Flip
  • Galaxy S20 FE
  • Galaxy Tab S7 FE/S7 FE 5G
  • Galaxy Tab S6 Lite
  • Galaxy A Quantum/Quantum 2
  • Galaxy A52s 5G
  • Galaxy A51 5G
  • Galaxy A42 5G
  • Galaxy A32
  • Galaxy Jump/Jump 2

Januari 2023

  • Galaxy Tab A8
  • Galaxy Tab A7 Lite
  • Galaxy Tab Active 3
  • Galaxy Buddy 2
  • Galaxy Wide 6
  • Galaxy Wide 5
  • Galaxy Buddy
  • Galaxy A23
  • Galaxy A13
  • Galaxy M12
  • Galaxy XCover 5

Februari 2023

  • Galaxy Tab Active4 Pro

Catatan: Bagi pengguna yang memakai Samsung Galaxy A71 5G, S10 Lite, dan Tab S7 Fe. Kami telah mengulas lebih detail tentang update One UI 5 pada ponsel tersebut di artikel ini.

Baca artikel dan berita tebaru lainnya dari Berita7 di Google News.

Tinggalkan komentar