Cara Cek Garansi HP Samsung Mudah Tanpa Ribet

Berita7 — Penting bagi kamu untuk mengetahui cara cek garansi Samsung. Ketika membeli alat elektronik, seperti smartphone, TV, kulkas, dan lainnya, kamu akan diberi garansi. Kegunaan dari garansi ini penting, manfaatnya yaitu untuk memberikan perlindungan terhadap alat elektronik yang baru kamu beli.

Contohnya, saat perangkat tersebut masih baru dibeli tapi tiba-tiba saja rusak atau terjadi gangguan pada alat elektronik tersebut, maka kamu bisa memakai garansi yang sudah kamu dapatkan.

Pentingnya Garansi untuk Perangkat Elektronik

Garansi dapat membantu kamu untuk memperbaiki alat elektronik yang mengalami kerusakan tanpa perlu kamu mengeluarkan biaya, asalkan kerusakannya tidak disebabkan oleh kelalaian sendiri. Garansi tersebut tentu sangat penting karena dapat menghemat biaya perbaikan untuk perangkat kamu.

Sekilas Tentang Garansi Samsung

Samsung merupakan brand elektronik asal Korea Selatan dengan produknya yang sangat populer di tanah air. Di Indonesia, Samsung telah meluncurkan smartphone sekaligus produk home furniture, seperti AC, TV, mesin cuci, kulkas, dan sebagainya. Maka dari itu, pengguna Samsung dapat dikatakan cukup banyak di Indonesia.

Menurut situs web resmi Samsung, smartphone dari Samsung mendapat garansi selama 12 bulan atau 1 tahun sejak produk dibeli. Kamu bisa menggunakan garansi Samsung untuk mengganti suku cadang yang asli dan melakukan perbaikan di Pusat Service Center Samsung. Agar klaim untuk garansi Samsung lebih mudah, kamu wajib membawa kartu garansi beserta bukti pembelian.

Jika kamu baru melakukan pembelian produk Samsung, ketahui cara cek garansi Samsung yang mudah dan praktis. Berikut caranya:

Cek Melalui IMEI di Browser

Untuk mengecek garansi Samsung melalui IMEI di browser, simak cara berikut:

  1. Cari tahu 15 digit nomor IMEI ponsel yang sedang kamu gunakan. Cara untuk mengeceknya yaitu buka menu dial di ponsel lalu ketikkan kode *06#.
  2. Selain cara tersebut, kamu bisa temukan nomor IMEI pada menu di dalam pengaturan smartphone di Tentang Ponsel atau About Phone.
  3. Cara selanjutnya yaitu kamu dapat mencari tahu nomor IMEI dengan melihat kotak ponsel kamu. Umumnya tertera keterangan nomor tersebut pada sisi kotak.
  4. Jika sudah, kamu dapat mengunjungi situs web www.imei.info, kemudian masukkan nomor IMEI Samsung yang telah kamu catat di kolom yang disediakan, lalu klik ‘Check’.
  5. Setelah itu, muncul informasi mengenai perangkat Samsung yang kamu gunakan. Untuk mengetahui informasi terkait garansi dari Samsung, klik ‘Samsung Garansi / SN / Carrier Check’.

Cek Menggunakan Kartu Garansi

Di dalam kotak penjualan produk Samsung, disertakan kartu garansi. Biasanya pihak penjual mencantumkan tanggal pembelian ponsel tersebut. Maka dari itu, masa aktif kartu garansi dapat dihitung sejak pembelian. 

Akan tetapi, terkadang ada penjual yang tidak mencantumkan informasi tanggal tersebut. Namun, saat kamu mengklaim kartu garansi, kamu dapat membawa serta bukti pembayaran atau struk untuk dilihat tanggalnya yang menunjukkan waktu ponsel tersebut dibeli.

Cek Menggunakan Kode UMB

Cara cek garansi Samsung dengan menggunakan kode UMB adalah sebagai berikut:

  1. Membuka menu panggilan atau fitur dial di ponsel.
  2. Ketikkan nomor *#12580*369#.
  3. Setelah itu, akan muncul informasi terkait ponsel Samsung tersebut. Kamu dapat melihat tanggal waktu pembeliannya pada bagian ‘RF Cal’, sebagai contoh yaitu terlihat angka 20220525. Maka artinya, tanggal untuk pembelian ponsel adalah 25 Mei 2022.

Cek dengan Menghubungi Customer Service Samsung

Untuk cara terakhir yaitu dengan menghubungi langsung customer service Samsung. Kamu dapat menghubungi nomor telepon CS maupun berkomunikasi melalui akun social media Samsung Indonesia. Berikut kontak yang dapat dihubungi untuk bantuan Samsung:

  • Telepon Samsung Indonesia: 0800-112-7777 atau 0800-112-8888
  • Akun resmi Instagram Samsung Indonesia: @samsung_id
  • Akun resmi Facebook Samsung Indonesia: @SamsungIndonesia
  • Akun resmi Twitter Samsung Indonesia: @SamsungID 

Ketentuan Berlakunya Garansi Samsung

Jaminan garansi Samsung berlaku apabila:

  1. Sesuai dengan ketentuan dan jangka waktu yang ditetapkan PT. Samsung Electronics Indonesia.
  2. Jaminan diberikan untuk perangkat Elektronik Samsung yang merupakan produk yang dijual oleh PT. Samsung Electronics Indonesia dan berlaku di dalam wilayah Indonesia.
  3. Jika produk rusak ketika dalam masa jaminan, maka tidak dikenakan biaya untuk suku cadang dan/atau jasa perbaikan. Setiap produk memiliki masa jaminan sendiri.
  4. Reparasi atau perbaikan dilakukan di Pusat Pelayanan Purna Jual Samsung di seluruh wilayah Indonesia dan kartu jaminan wajib dibawa.
Baca artikel dan berita tebaru lainnya dari Berita7 di Google News.

Tinggalkan komentar