Berita7 — Moonton resmi memulai kejuaraan Tier A Mobile Legends regional Indonesia, MPL ID S11, babak Regular Season Minggu 1 Hari 2 pada Sabtu (18/2/2023). Pada hari kedua ini, terdapat 4 pertandingan seru dari 8 tim Esports kuat yang sangat popular di Indonesia.
Sederet tim yang akan berlaga pada hari ini adalah AE, RRQ, AURA , GEEK, RBL, EVOS, BTR, ONIC. Pertandingan MPL ID S11 babak Regular Season ini menggunakan format B03 (Best of 3). Artinya, untuk memenangkan pertandingan, setidaknya tim Esports harus mengumpulkan skor 2-0/2-1.
Adapun hasil dan klasemen dari pertandingan MPL ID S11 MPL ID S11 Minggu ke-1 Hari 2 (M1H2), sebagai berikut:
Penasaran seperti apa ulasan pertandingannya? Yuk, kita cari tahu.
Pertandingan #1: Alter Ego Vs RRQ (0-2)
Pertandingan pembuka kejuaraan MPL ID S11 antara Alter Ego Vs RRQ di mulai pada pukul 11.00 WIB di The Sanctuary Auditorium, Jakarta.
Adapun rekap hasil pertandingan antara Alter Ego Vs RRQ, sebagai berikut:
Alter Ego | 0 | 1 | RRQ (Win) |
Alter Ego | 0 | 2 | RRQ (Win) |
Game 1
Lemon (Marsha) berhasil mendapatkan first blood untuk tim RRQ pada early game. Dan tim RRQ berhasil mengamankan Turtle. Babak early game masih imbang dengan pertukaran kill 4 (Alter Ego) berbanding 3 (RRQ).
Memasuki mid game, tim RRQ mulai melakukan strategi zoning dan split push untuk menyerang tim Alter Ego Esports. Usaha keras Skylar dan kawan-kawan berhasil mendapatkan Gold 18K, 7 Turret, 1 Lord, 2 Turtle. Dan menjelang akhir mid game, RRQ berhasil merobohkan Inner Turret terakhir di area Mid Lane dari AE.
Lemon (Marsha) bermain dengan sangat cantik pada Late Game. Di mana, Lemon (Marsha) berkali-kali mampu menumbangkan hero AE dan mengacaukan setup pertahanan AE. AE sebenarnya bermain dengan cukup bagus. Namun, perlawanan mereka harus berakhir pada menit 14.05, karena Base Turret mereka tumbang akibat gempuran Skylar dan kawan-kawan. Skor 0-1, kemenangan game 1 untuk tim RRQ.
Game 2
Pada game 2, AE memberikan perlawanan yang cukup sengit kepada RRQ. Di mana, beberapa kali serangan cepat RRQ dimuntahkan. Dan terpaksa, RRQ harus meladeni AE untuk memainkan fase late game yang cukup panjang. Namun, perjuangan AE harus untuk menyamakan kedudukan harus terhenti karena Skylar dan kawan-kawan berhasil merobohkan Base Turret tim AE pada menit 28.36. Skor 0-2, kemenangan untuk tim RRQ.
Pada game 2 ini, ada dua player yang bersinar dari tim RRQ. Mereka adalah Skylar (Claude) dan Lemon (Fredrinn). Dengan build item lengkap, Demon Hunter Sword, Golden Staff, Malefic Roar, Immortality, Windtalker, Corrosion Scythe. Skylar (Claude) menjadi damage dealer dari tim RRQ yang sangat mengerikan. Dan beradu serangan dengan Raizel (Karrie) dengan sangat epik.
Sedangkan, Lemon (Fredrinn) sukses menyelesaikan tugasnya sebagai Exp Lane dan offlaner. Terlihat selama game 2 berlangsung, Lemon (Fredrinn) selalu mengacak-acak setup dan formasi pertahan musuh. Dan akibatnya, serangan AE tidak berhasil mendominasi dan melakukan zoning.
Pertandingan #2: AURA Vs GEEK (0-2)
Pertandingan kedua kejuaraan MPL ID S11 pada Sabtu (18/2/2023) mempertemukan AURA Vs Geek. Pertandingan AURA Vs Geek di mulai pada pukul 14.00 WIB di The Sanctuary Auditorium, Jakarta.
Adapun rekap hasil pertandingan antara AURA Vs Geek, sebagai berikut:
AURA | 0 | 1 | GEEK (Win) |
GEEK (Win) | 2 | 0 | AURA |
Game 1
Pada early game, kedua tim bermain seimbang. Caderaa (Karrie) dan Aboy (Pharsa) bermain aman dan tidak agresif. Facehugger (Valentina) dan Kabuki (Irithel) sering diganggu oleh JanaaQT (Fanny).
Memasuki mid game, GEEK Slate berhasil mengamankan Lord dan mengungguli perolehan Gold dan Kill. Di mana, pada menit 10.39, GEEK mendapatkan 31.3K Gold, 1 Turtle, 1 Lord dan 4 Turret. Dominasi ini membuat Cadera (Karrie) dan JanaaQT (Fanny) semakin cepat dalam menyelesaikan build itemnya.
Perjuangan AURA Fire berakhir saat terjadi wiped out di late game karena kalah dalam war di area Lord. Kabuki dan kawan-kawan terpaksa tunduk dan kalah. Karena setelah wiped out, Cadera (Karrie) dan JanaaQT (Fanny) langsung melakukan straight push ke arah Base Turret dengan cepat dan merobohkannya. Skor 0-1, kemenangan untuk GEEK Slate.
Game 2
Pada game 2, dominasi tim GEEK masih berlanjut. Setelah masuk mid game, Caderaa (Karrie) dan JanaaQT (Karina) berhasil menumbangkan hero damage dealer dari tim AURA. Di sini, Godiva (Khufra) dan Kabuki (Moskov) hanya bisa bertahan dan menunggu blunder dari para pemain GEEK.
Namun, GEEK tidak membiarkan hal tersebut. Untuk memperkuat dominasi, Luke (Gloo), Baloyskie (Kaja) dan Aboy (Parsha) memperluas area zoning tim GEEK. Dengan strategi ini, Caderaa (Karrie) dan JanaaQT (Karina) akan mendapatkan lebih banyak Gold dan Exp. Dan strategi zoning tersebut berhasil. Kabuki (Moskov) levelnya tertinggal dari Caderaa (Karrie).
Kondisi kalah level ini membuat tim fight dari AURA sangat lemah. Dan akhirnya, serangan split push GEEK dengan bantuan Lord dari arah Top Lane berhasil menumbangkan Face Hugger, High, Kabuki, Fluffy dan Godiva. Dan kesempatan emas ini, langsung dimanfaatkan oleh Caderaa dan kawan-kawan untuk merobohkan Base Turret. Skor 0-2 tanpa balas, kemenangan untuk tim GEEK Slate.
Pertandingan #3: RBL Vs EVOS (0-2)
Pertandingan ketiga MPL ID S11 Minggu 1 Hari 2 pada Sabtu (28/2/2023) mempertemukan RBL Vs EVOS. Pertandingan antara RBL Vs EVOS di mulai pada pukul 17.00 WIB di The Sanctuary Auditorium, Jakarta.
Adapun rekap hasil pertandingan antara RBL Vs EVOS, sebagai berikut:
RBL | 0 | 1 | EVOS (Win) |
RBL | 0 | 2 | EVOS (Win) |
Game 1
Pertandingan game 1 antara EVOS Legends VS Rebelion Zion di menangkan oleh EVOS Legends pada menit 15.43. EVOS bermain dengan tempo lambat ke sedang. Di mana, Branz dan kawan-kawan lebih fokus mendapatkan objective dan memperlebar gab perolehan Gold daripada terus menerus open war.
Haizz (Claude) dan Vincent (Ling) yang terbiasa bermain cepat cenderung berhati-hati. Karena Dreams (Franco) selalu bersembunyi direrumputan untuk melakukan pick off.
Memasuki late game, EVOS mulai menaikkan tempo permainan. Tazz (Martis), Huumee (Yve) dan Saykots (Grook) melakukan inisiasi war di depan Base Turret RBL dengan bantuan Lord. Di sisi lain, Branz (Brody) dan Dreams (Franco) melakukan split push dari arah lain untuk melakukan pengepungan.
Pada menit-meniat akhir, Tazz (Martis) dan Branz (Brody) yang memiliki positioning bagus berhasil menumbangkan hero RBL yang tersisa di depan Base Turret sampai tim RBL Wiped Out. Seketika itu, tim EVOS langsung mengakhiri game 1 dengan merobohkan Base Turret tim RBL. Skor 0-1, kemenangan untuk tim EVOS.
Game 2
Dominasi tim EVOS Legends masih terasa kuat sejak early game hingga late game di game 2. RBL hanya mampu bertahan dan bertahan dari zoning dan ganking yang dilakukan oleh tim EVOS.
Strategi 4-1 dari tim EVOS sangat efektif untuk mematahkan berbagai setup serangan dari tim RBL. Dan akhirnya, pada menit 15.48 RBL harus tunduk dengan kekuatan absolut EVOS Legends yang berhasil mengalahkan RBL. Skor 0-2 tanpa balas, kemenangan untuk tim EVOS Legends.
Branz (Karrie) memegang peran penting di tim EVOS sebagai damage dealer yang bertugas untuk menumbangkan Widjanarko (Chou) dan Karss (Martis). Branz sangat cerdas dalam memberikan poking damage ke hero musuh. Dan akhirnya, Hijumee (Yve) dan SayKots (Lapu Lapu) akan mengeksekui sisa hero yang sekarat dengan cepat sampai-sampai tim RBL Wiped Out menjelang akhir pertandingan.
Pertandingan #4: BTR Vs ONIC (0-2)
Pertandingan keempat MPL ID S11 Minggu 1 Hari 2 pada Sabtu (28/2/2023) mempertemukan BTR Vs ONIC. Pertandingan antara BTR Vs ONIC di mulai pada pukul 20.00 WIB di The Sanctuary Auditorium, Jakarta.
Adapun rekap hasil pertandingan antara BTR Vs ONIC, sebagai berikut:
BTR | 0 | 1 | ONIC (Win) |
BTR | 0 | 1 | ONIC (Win) |
Game 1
Miskalkulasi BTR bawa ONIC memenangkan game 1. Pada early game, BTR sempat tertinggal oleh ONIC Esports dalam perolehan Gold dan objective. Namun, lambat laun Markyyyyy dan kawan-kawan berhasil membalikkan keadaan saat memasuki late game.
CW (Claude), Sanz (Pharsa) dan Kairi (Fredrinn) harus bertahan mati-matian di dalam base saat tim BTR menyerang bersama Lord pada menit 26. Kiboy (Kadita) dan Butsss (Lapu Lapu) berhasil melakukan distraksi kepada Kyy (Grook) dan memancing Maxxx (Aamon) masuk ke dalam area highground ONIC.
Di sini, Kairi (Fredrinn) berhasil menumbangkan Maxxx (Aamon) dengan cepat dan merusak setup serangan pamungkas dari BTR. Melihat peluang ini, Kairi (Fredrinn), Sanz (Pharsa), Kiboy (Kadita) langsung menghabisi sisa pemain BTR yang ada di area highground sampai wiped out. Dan keempatnya, langsung membeli item Windtalker dan segera melakukan straight push dari arah mid lane. Dan pada menit 27.25, Kairi dan kawan-kawan berhasil merobohkan Base Turret BTR. Skor 0-1, kemenangan epic comeback dari tim ONIC.
Game 2
Game 2 menjadi game yang sangat panjang namun sangat seru dari pertandingan BTR vs ONIC. Di mana, tim BTR yang mendominasi dari early game hingga awal late game, akhirnya harus tumbang pada menit 28.03.
Penuh misplay, BTR perpanjang rekor buruk di hadapan raja langit. Memasuki late game yang panjang membuat Markyyyyy (Karrie) dan Maxxx (Martis) sering misplay. Di mana, 2 lord yang seharusnya bisa diamankan oleh Markyyyyy (Karrie) harus direlakan ke ONIC karena Morenoo (Gloo) tumbang sebelum Lord didapatkan.
CW (Brody) dan Kairi (Ling) yang melihat misplay berturut-turut dari tim BTR bermain dengan lebih tenang dan sabar menanti momen untuk melakukan serangan cepat untuk epic comeback. Serangan bersama Lord ke-3 berhasil merobohkan semua Turret di area mid lane. Namun, tim BTR masih bisa bertahan.
Dan setelah mendapatkan Lord ke-4 (Enhanced), ONIC Esports punya daya dobrak yang lebih kuat untuk memukul mundur Maxxx (Martis) dan menumbangkan Xonzo, Morenoo, Markyyyyy dan Kyy secara bersamaan. Dan seketika CW (Brody) langsung melakukan serangan cepat untuk merobohkan Base Turret BTR. Skor 0-2 tanpa balas, kemenangan mutlak untuk tim ONIC Esports.
Klasemen MPL ID S11
Rex Regum Qeon | 2-0 | 4-0 | +4 |
EVOS Legends | 1-0 | 2-0 | +2 |
ONIC Esports | 1-0 | 2-1 | +1 |
Geek Slate | 1-1 | 3-2 | +1 |
Rebellion Zion | 1-1 | 2-3 | -1 |
Alter Ego | 0-1 | 0-2 | -2 |
Bigetron Alpha | 0-1 | 0-2 | -2 |
AURA Fire | 0-2 | 1-4 | -3 |