Build Yu Zhong Tersakit Ala Top Global 2023, Kuat Melawan 5 Orang Sekaligus!

Dapatkan update informasi terbaru seputar Mobile Legends dengan cara mengikuti channel Telegram @mlbb_arena.

Berita7 — Siapa nih yang di sini suka sekali bermain role Fighter di Mobile Legends? Pastinya pernah dong memakai hero penguasa Exp lane satu ini, ialah Yu Zhong, sosok Black Dragon dari Cadia Riverlands. Yu Zhong merupakan hero Fighter di Mobile Legends yang paling dominan di antara semua fighter lain. Walaupun sempat menerima nerf berkali-kali, nyatanya Yu Zhong masih tetap bersaing dengan fighter lainnya.

Hal yang membuat Yu Zhong ditakuti ialah transformasinya menjadi Black Dragon, yang mana akan meningkatkan serangannya secara drastis. Walau begitu ia sangat bergantung dengan build yang dipakainya supaya dapat mengalahkan lawannya dengan mudah. Mau tahu build Yu Zhong yang benar? Simak ulasan build Yu Zhong tersakit ala top global berikut ini!

Build Item Yu Zhong Tersakit

Yu Zhong

Yu Zhong terkenal dengan julukannya sebagai hero adu mekanik, maka dari itu tak jarang beberapa orang kesulitan memakainya. Bukan hanya karena susah dipakai, mereka juga tak jarang mengeluh mengapa damage yang diberikannya tidak sakit sama sekali. Hal ini tentu saja dipengaruhi oleh item yang dipakainya. Berikut susunan item Yu Zhong tersakit ala top global!

1. Warrior Boots

Yang pertama ialah Warrior boots, merupakan item sepatu yang akan menambahkan 40 movement speed dan 22 physical defense. Item ini cocok untuk mengurangi damage fighter lain saat adu mekanik di Exp lane.

2. War Axe

Nah supaya damage Yu Zhong kamu semakin sakit maka War axe bisa menjadi solusinya. Item bergambar kapak ini memberikan 550 HP, 45 physical attack dan 10% cooldown reduction kepada Yu Zhong. Tak hanya itu saja, physical attack kamu akan semakin sakit apabila menyerang lawan secara terus menerus, hal ini karena efek pasif War axe yang mampu meningkatkan damage setiap stack hingga 8 kali.

3. Dominance Ice

Yu Zhong memerlukan item Dominance ice untuk mengurangi 75% attack speed lawan dan 50% HP regen serta shield mereka. Item ini memberikan 500 mana tambahan dan 70 physical defense, Dominance ice sangat berguna untuk mengcounter Esmeralda, Uranus, Wanwan dan Claude ketika mid game.

4. Hunter Strike

Item keempat ialah Hunter strike, merupakan item yang memberikan 50% movement speed gratis kepada Yu Zhong setiap 8 detik sekali. Tak hanya itu saja Hunter strike sangat cocok sebagai item penetrasi armor karena memiliki 80 physical attack dan 15 physical penetration tambahan.

5. Oracle

Mengingat Yu Zhong adalah hero yang mengandalkan spell vamp, ia sangat cocok untuk memakai Oracle. Item ini akan menambah 30% efek HP regen dari spell vamp, Oracle juga menambah 850 HP, 42 magic defense dan 10% cooldown reduction. Item ini cocok untuk meningkatkan tingkat sustain Yu Zhong saat war.

6. Malefic Roar

Terakhir ialah item penetrasi armor yakni Malefic roar, item ini memiliki atribut 65 physical attack dan 35% physical penetration. Dengan memakai Malefic roar Yu Zhong akan lebih mudah ketika melawan tank maupun fighter kuat seperti Fredrinn saat late game. Addapun efek pasif Malefic roar ialah mengubah setiap 1 physical defense lawan menjadi 0,05% physical penetration hingga 20%.

Susunan Emblem Yu Zhong Terkuat

Berbicara soal emblem, Yu Zhong sangat cocok memakai emblem fighter yang mana akan meningkatkan spell vamp miliknya. Tetapi bagaimana susunannya yang benar? Berikut daftarnya!

Bravery

Set pertama ialah Bravery yang akan memberikan 12 physical attack tambahan. Sehingga Yu Zhong akan lebih sakit saat adu mekanik di early game, dengan begitu ia akan menang dan cepat naik level

Invasion

Lalu ada Invasion, sebuah set emblem yang berperan sebagai physical penetration. Invasion akan menambahkan 6% physical penetration ketika game dimulai, jadi kamu akan semakin mudah menguras HP lawan.

Festival of Blood

Sesuai namanya set ini akan memberikan pengguna tambahan darah dari spell vamp sebesar 8%. Selain itu setiap Yu Zhong melakukan kill ia akan mendapatkan 1% spell vamp tambahan hingga 12%.

Battle Spell Yu Zhong Terbaik

Yu Zhong merupakan hero fighter yang penuh mekanik, untuk itu agar ia bisa memaksimalkan damagenya akan sangat tepat baginya memakai spell Petrify. Mengapa spell tersebut? Karena Petrify akan memberikan stun selama 0,8 detik sehingga ketika musuh terdiam kamu bisa menyerang mereka habis-habisan dengan combo skill milikmu.

Tips dan Combo Bermain Yu Zhong

Seperti yang kamu tahu Yu Zhong terbilang sulit digunakan terlebih lagi apabila kamu masih pemula. Namun jangan khawatir berikut tips dan combo memakai hero ini!

  1. Gunakan combo 1-3-petrify-2, combo satu ini sangat pas ketika kamu menemukan 5 musuh sedang berkumpul akibat montage tank kamu. Dijamin mereka akan langsung tewas karena terkena pasif Yu Zhong.
  2. Incar back line lawan, ini merupakan kunci kemenangan tim yang apabila diterapkan secara benar. Ketika war berlangsung usahakan kamu menjadi Black Dragon dan segera mengincar back line musuh dengan serangan combo diatas.
  3. Perhatikan pasif, Yu Zhong memiliki pasif yang apabila ia menyerang sebanyak 5 kali akan mendapatkan HP dari lawan. Untuk itu pastikan kamu melihatnya agar semakin bar-bar saat war.

Nah, itulah tadi pembahasan lengkap mengenai build Yu Zhong tersakit ala top global tahun 2023. Bagaimana tertarik untuk mencobanya?

Baca artikel dan berita tebaru lainnya dari Berita7 di Google News.

Tinggalkan komentar