Berita7 — Terizla merupakan hero Fighter di Mobile Legends yang terkenal dengan sebutan the Notorious Executioner of the Abyss. Terizla memiliki kemampuan Burst/Crowd Control yang bagus. Nggak heran, pro player seperti Lemon, sering memainkan Terizla untuk mengisi posisi Exp Laner.
Terizla termasuk hero yang memiliki tingkat penguasaan mudah dalam penggunaannya. Namun, masih banyak player yang belum maksimal dalam memilih build untuk Terizla. Untuk itu, kami akan membagikan rekomendasi build Terizla tersakit ala top global 2023 di sini. Mau? Yuk, lanjut baca.
Build Item Terizla Tersakit
1. Tough Boots – Encourage
Terizla termasuk hero Fighter yang memiliki durability tinggi dalam war. Untuk itu, sepatu yang cocok untuk dibeli Terizla saat early game adalah Tough Boots – Encourage. Tough Boots berfungsi untuk membuat Terizla makin tangguh di awal permainan.
Adapun atribut dari item Tough Boots, sebagai berikut:
- Atribut: +40 Movement Speed, +22 Magic Defense
- Pasif unik – Fortitude: Tough Boots akan memberikan Terizla pengurangan durasi efek Crowd Control dan Slow sebesar 30%.
Dengan membeli Tough Boots terlebih dahulu, Terizla akan menjadi kuat, cepat dan susah untuk ditangkap dengan efek Crowd Control dan Slow. Sehingga, Terizla sudah bisa rusuh sejak early game.
2. Oracle
Saat memasuki menit 4, sebaiknya Terizla membeli Oracle sebagai item ke-2. Oracle berfungsi untuk memperkuat efek regen dari Terizla dan mengurangi Cooldown dari skill set Terizla.
Adapun atribut dari item Oracle, sebagai berikut:
- Atribut: +850 HP, +42 Magic Defense, +10% Cooldown Reduction
- Pasif unik – Bless: Oracle akan memberikan tambahan Shield dan HP Regen sebesar 30% untuk Terizla
Dengan Oracle dan Tough Boots, Terzila akan menjadi kuat, tahan terhadap serangan Magic Power musuh dan skill set Terizla memiliki Cooldown yang cepat. Dengan begitu, pemain bisa terus-terusan menggunakan skill Revenge Strike dan Execution Strike.
3. Queen’s Wing
Terizla memiliki pasif, Body of Smith, yang berfungsi sebagai Damage Reduction. Untuk memaksimalkan potensi pasif tersebut, pada item ketiga, sebaiknya pemain membeli Queen’s Wing. Item Queen’s Wing berfungsi untuk mengurangi damage yang masuk ke Terizla. Sehingga, saat bertarung di garis depan, Terisla tidak akan mudah tumbang biarpun dikeroyok lawan.
Adapun atribut dari item Queen’s Wing, sebagai berikut:
- Atribut: +1000 HP, +10% Cooldown Reduction
- Atribut unik: +5% Spell Vamp
- Pasif unik – Demonize: Ketika HP berkurang hingga di bawah 40%, Terizla akan memperoleh 20% Damage Reduction dan 35% Spell Vamp tambahan selama 5 detik. Cooldown 60 detik
Pusing untuk memahaminya? Intinya, Queen’s Wing akan membuat Terizla tangguh karena HP jadi tebal dan serangan musuh jadi lemah.
4. Antique Cuirass
Memasuki menit ke-10, Terizla akan selalu bermain di garis depan saat team fight. Mau tidak mau, Terizla akan menerima banyak Physical Attack dari hero Fighter dan Marksman musuh. Untuk bisa bertahan dari serangan lawan dan melindungi rekan satu tim, Terizla harus membeli Antique Cuirass. Item Antique Cuirass berfungsi untuk meningkatkan Physical Defense Terizla.
Adapun atribut dari item Antique Cuirass, sebagai berikut:
- Atribut: +920 HP, +54 Physical Defense, +4 HP Regen
- Pasif unik – Deter: Ketika Terizla mendapatkan serangan skill dari hero lawan, Efek Deter akan mengurangi Physical Attack lawan sebesar 8% selama 2 detik, maksimal hingga 3 stack.
Adanya item Antique Cuirass x Queen’s Wing x Pasif Body Smith membuat Terizla kuat untuk menahan serangan hero Physical Damage dari lawan. Dengan kekuatan ini, Terizla bisa mencari timing untuk melayangkan ultimate, Pinalty Zone, di tempat yang tepat.
5. Athena’s Shield
Masuk ke late game, banyak hero lawan yang telah memiliki item damge yang lengkap, khususnya hero Mage. Untuk menghindari serangan Burst Magic Damage dari hero Mage musuh, Terizla wajib menyiapkan Athena’s Shield pada pembelian item ke-5. Di mana, item Athena’s Shield berfungsi untuk menahan Burst Magic Damage dari Mage musuh.
Adapun atribut dari item Athena’s Shield, sebagai berikut:
- Atribut: +900 HP, +62 Magic Defence, +2 HP Regen
- Pasif unik – Shield: Anthen’s Shield akan memberikan Shield kepada Terizla selama 3 detik. Ketika Terizla menerima damage, Terizla akan memperoleh 25% Magic Damage Reduction selama 3 detik (aktif sebelum menerima Damage). Efek ini aktif kembali dalam 5 detik setelah Terizla meninggalkan pertarungan.
Hero Mage Burst seperti Pharsa, Yve, Nana, Eudora, Kagura, sering memberikan Burst Magic Damage yang sangat sakit saat late game. Dengan membeli Athena’s Shield, Terizla bisa bertahan dari serangan mereka. Setelah selamat dari serangan hero Mage tipe Burst, Terizla bisa balik base untuk Recovery atau melakukan setup ulang untuk menyerang hero lawan yang sekarat.
6. Cursed Helmet
Item terakhir untuk Terizla versi top global adalah Cursed Helmet. Item Cursed Helmet berfungsi untuk meningkatkan pertahanan Terizla sekaligus meningkatkan daya serangnya.
Adapun atribut dari item Cursed Helmet, sebagai berikut:
- Atribut: +1200 HP, +25 Magic Defense
- Pasif unik – Burning Soul: Cursed Helmet akan memberikan tambahan Magic Damage yang setara dengan 1,2% Max HP Terizla setiap detik kepada lawan di sekitar. Damage akan meningkat sebesar 150% saat Terizla menyerang minions.
Bingung? Sederhananya gini. Terizla akan makin tebal HP-nya, kuat nahan serangan Magic dan cepat untuk clear minions di lane. Dengan begitu, saat ada lane yang ditinggal tim yang sibuk war, Terizla bisa clear lane tersebut dengan cepat dan lanjut ikut team fight.
Susunan Emblem Terizla Terkuat
Dengan pasif, Body Smith, yang memiliki efek Damage Reduction yang kuat, Terizla sangat cocok untuk menggunakan emblem Tank. Berikut susunan emblem Tank Terizla terkuat versi top global:
- Vitality 3/3
- Fortress 3/3
- Tenacity 1/1
Battle Spell Terizla Terbaik
Battle spell terbaik untuk Terizla adalah Revitalize. Dengan Revitalize, Terizla akan mendapatkan heal saat ia sekarat. Jadi, Terizla nggak perlu terus menerus balik ke Base saat momen-momen genting. Terlebih saat Terizla dibutuhkan sebagai offlaner di dalam war penting.