Rekomendasi Build Item Balmond Tersakit ala Top Global 2023, Damage Gacor

Dapatkan update informasi terbaru seputar Mobile Legends dengan cara mengikuti channel Telegram @mlbb_arena.

Berita7 — Bagi para player Mobile Legends mungkin sudah tak asing lagi dengan hero Balmond, karakter satu ini terbilang cukup mudah digunakan. Biarpun dalam kondisi yang telah mengalami nerf oleh pihak Moonton, Balmond tetap menjadi hero favorit banyak player. Terlebih player yang bisa memaksimalkan potensi hero Balmond.

Bagi player yang menyukai hero Balmond tapi kesulitan untuk memaksimalkan potensinya, kami punya rekomendasi item bagus yang bikin Balmond makin sakti. Berikut rekomendasi build item Balmond tersakit ala top global 2023 lengkap dengan spell dan emblemnya.

Build Item Balmond Tersakit

1. Warrior Boots

Nah, buat yang menggunakan Balmond untuk lane exp, item sepatu Warrior Boots ini wajib digunakan. Mengapa? Sebab penambahan defence sebesar 22 dan menambahkan kecepatan sebesar 40 tambahan membuat Balmond kalian lebih tebal untuk early game.

Terlebih, pasifnya ini cukup membantu sekali. Contohnya bila hero kita terkena serangan basic attack. Maka, kita akan memperoleh physical defense dari 5-25. Dan pasif ini berlangsung selama 3 detik.

Oleh karena itu, sepatu ini akan jadi pilihan bagus untuk hero Tank ataupun Fighter yang sering menyerang dengan mendekati lawan dari jarak dekat.

2. War Axe

Item kedua yang wajib dibeli setelah Warrior Boots adalah War Axe. Lho, kok bisa? Kenapa bukan item defense dulu? Alasannya karena pasifnya ini akan membuat hero tipe Fighter akan semakin kuat damage-nya.

War Axe ini memiliki pasif unik yang namanya adalah fighting spirit, nah bila kita mengenai karakter lawan maka otomatis karakter yang kita punya akan memperoleh 9 Physical Attack dan 3 Physical Penetration tambahan setiap 3 detik. Efek ini juga bisa di stack sampai 8 kali.

Oleh karena itu, ketika stack-nya sudah penuh. Maka, hero yang kita pilih bakal memperoleh 15 persen.

3. Cursed Helmet

Item selanjutnya yang harus jadi racikan Balmond adalah Cursed Helmet, alasannya mudah saja. Item ini memberikan tambahan 1200 HP (Health Poin) dan 25 persen Magic Defense tambahan, harga item ini pun cukup murah untuk early game.

Cursed Helmet dibanderol dengan harga 1760. Cursed Helmet juga memiliki pasif unik yaitu Burning Soul. Pasif unik ini memberikan magic damage yang setara dengan 1,2 persen hero kita setiap detik kepada lawan sekitar. Bukan cuma itu saja, efek ini juga meningkat sebanyak 210 persen hingga 350 persen terhadap Creep dan Minion (berskala dengan level).

4. Radiant Armor/Athena Shield

Item selanjutnya adalah Radiant Armor atau Athena Shield. Lho, kok dua item? Apa perbedaannya? Nah untuk kedua item ini berguna untuk menahan serangan hero Mage yang setiap karakternya berbeda pula.

Untuk statistiknya sendiri, Radiant Armor memiliki 850 tambahan HP, 6 tambahan Magic Regeneration plus 45 Magic Defense. Sementara pasif uniknya sendiri adalah meningkatkan magic damage reduction sebesar 3 sampai 10. Kondisi tersebut bisa terjadi saat karakter kita menerima magic damage berskala sesuai level hero. Dan kondisi ini bertahan selama 3 detik dan mempunyai stack hingga 8

Untuk Athena Shield, statistiknya sendiri adalah menambah 900 HP, 4 Magic Regenerasi serta 62 Magic Defense. Pasif uniknya sendiri adalah saat menerima magic damage, Athena Shield akan mengurangi magic damage yang diterima sebesar 25 persen selama 5 detik, termasuk magic damage yang dapat memicu efek ini. Nah, karakter kita bisa merasakan efeknya lagi setelah 10 detik.

Untuk penggunaan, Radiant Armor bisa dipilih pada saat melawan hero damage per second atau karakter yang memiliki daya serang cepat seperti: Chang’e, Yve, Cyclops, Harley, Gord dan lainnya.

Di lain sisi, ketika hero lawan memiliki Mage seperti tipe burst seperti Eudora, Aurora, Kagura, Valir, Kadita, Parsha dan beberapa lainnya, maka. Kita wajib memilih Athena Shield.

5. Immortal

Nah item selanjutnya yang masuk dalam deretan item hero Balmond adalah Immortal, bagi para pemain Mobile Legends mungkin sudah tak asing dengan item yang satu ini.

Immortal akan memberikan tambahan Health Point dan Physical Defense supaya hero kita bakal tambah tebal darahnya, skill pasif pada item Immortal sendiri sangat berguna sekali dibandingkan skill aktifnya. Nah, bila karakter kita dalam keadaan terkena kill nanti. Dua setengah detik kemudian hero akan bangkit kembali dan menyerap damage dari musuh serta ada shield tambahan.

6. Blade Armor

Item terakhir yang bisa dipilih adalah Blade Armor, item ini sendiri memiliki tambahan 90 Physical Defense saja. Meski begitu, pasif uniknya ini yang tak bisa dianggap sebelah mata.

Pasif uniknya adalah Vengeance, Pasif unik Vengeance membuat hero kita menambahkan 25 Physical Damage kepada lawan yang menyerang dengan basic attack. Nah, damage yang diberikan oleh hero musuh ini otomatis bakal langsung berbalik kembali kepada lawan.

Oleh karena itu, Blade Armor ini bisa jadi salah satu item yang cukup efektif untuk melawan hero yang memiliki tipe physical damage seperti  contohnya: Lesley, Aldous, Sun, Badang, Jawhead dan lainnya.

Susunan Emblem Balmond Tersakit

Untuk emblem Balmond sendiri bisa menggunakan Custom Fighter. Dengan emblem ini maka hero kita bakal memperoleh Physical Attack, HP, Physical dan Magic Defense. Pilihan talent-nya dapat menggunakan Festival of Blood yang akan memberikan Spell Vamp sebesar 8-20 persen.

Battle Spell Balmond Terbaik

Rekomendasi battle spellnya sendiri, bisa menggunakan Flicker untuk kabur dari kejaran atau mengejar musuh yang darah heronya hanya tinggal tersisa sedikit saja.

Baca artikel dan berita tebaru lainnya dari Berita7 di Google News.

Tinggalkan komentar