Berita7 — Tidak hanya menyangsa pasar mid-range dan flagship yang ramai akan penggemar, realme juga cukup aktif di pasar entry-level yang terjangkau. Di 2022 ini, mantan sub-brand OPPO itu merilis beberapa ponsel entry-level dengan kualitas yang tidak dapat diremehkan. Dua yang terbaik tidak lain tidak bukan adalah realme C31 dan realme C35.
Meski keduanya dibanderol di harga yang relatif terjangkau, masing-masing tetap hadir dengan desain modis sehingga tidak terlihat seperti ponsel murahan. Lantas apa saja perbedaan dari keduanya? Mana yang lebih baik? Untuk jawaban dari pertanyaan-pertanyaan itu, langsung saja simak ulasan berikut ini.
Spesifikasi realme C31 dan realme C35
Perbedaan | Realme C31 | Realme C35 |
Rilis | 24 Maret 2022 (Indonesia) | 4 April 2022 (Indonesia) |
Layar | IPS 6,5 inci HD+ | IPS 6,6 inci FHD+ |
Bodi | Bobot: 197 g Dimensi: 164,7 x 76,1 x 8,4 mm | Bobot: 189 g Dimensi: 164,4 x 75,6 x 8,1 mm |
OS | Android 11 dengan Realme UI 2.0 | Android 11 dengan Realme UI 2.0 |
Jaringan | GSM/HSPA/LTE | GSM/HSPA/LTE |
SIM | Dual SIM (Nano-SIM) | Dual SIM (Nano-SIM) |
Memori | RAM 3/4GB, penyimpanan 32/64GB | RAM 4/6GB, penyimpanan 64/128GB |
Chipset | Unisoc Tiger T612 | Unisoc Tiger T616 |
Kamera | Kamera belakang: 13MP (utama) 2MP (macro) 0,3MP (depth) Kamera depan: 5MP | Kamera belakang: 50MP (utama) 2MP (macro) 0,3MP (depth) Kamera depan: 8MP |
Baterai | 5,000mAh dengan fast-charging 10W | 5,000mAh dengan fast-charging 18W |
Harga | Rp1,5 jutaan | Rp2,2 jutaan |
Perbandingan realme C31 dan realme C35
Untuk ulasan lebih jelas terkait perbedaan realme C31 dan realme C35, langsung saja simak ulasan dibawah ini.
1. Desain
Terlepas dari fakta bahwa realme C31 dan C35 punya harga yang relatif murah, hal tersebut tidak serta merta membuat keduanya punya desain yang murahan juga. Faktanya, baik realme C31 maupun realme C35, sama-sama memiliki desain yang keren dan bodi tipis sehingga bisa menghasilkan grip yang lebih nyaman. Jika realme C31 membawa Dynamic Texture Design yang sederhana namun elegan, realme C35 hadir dengan Dynamic Glowing Design yang tampak premium dan futuristik.
Untuk sektor ini, keduanya imbang karena sama-sama menghadirkan gaya desain yang menarik lewat caranya sendiri.
2. Tampilan
Beralih ke tampilan, ada beberapa perbedaan dari tampilan atau layar dari realme C31 dan C35. realme C31 mengemas layar 6,5 inci dengan resolusi HD+ yang standar, sementara realme C35 dibekali dengan layar 6,6 inci dengan resolusi FHD+ yang lebih tajam dan memanjakan mata. Sayangnya, layar dari keduanya masih belum menggunakan panel kelas tinggi seperti AMOLED dan belum mendukung refresh rate tinggi. Meskipun begitu, hal tersebut dapat dipahami mengingat harga dari keduanya.
Jika sektor sebelumnya berakhir imbang, sektor ini jelas dimenangkan oleh realme C35 karena layar yang lebih besar dan beresolusi lebih tajam.
3. Performa
Jika sebagian besar ponsel saat ini ditenagai oleh chipset garapan Qualcomm atau MediaTek, realme C31 dan C35 agak berbeda karena dipersenjatai oleh chipset garapan Unisoc. realme C31 mengandalkan Tiger T612 (dengan GPU Mali-G57), sementara realme C35 menggunakan Tiger T616 (dengan GPU Mali-G57 MP1). Ketika diuji benchmark melalui AnTuTu (v9) dan GeekBench (v5.1), berikut skor yang didapat keduanya.
Perbedaan | Realme C31 | Realme C35 |
AnTuTu (v9) | 198,622 poin | 199,388 poin |
GeekBench (v5.1) | 1,279 poin | 1,397 poin |
Di sektor ini, realme C35 kembali unggul dari realme C31 meski perbedaannya sangat tipis dengan beda 766 poin di AnTuTu dan 118 poin di GeekBench.
4. Memori
Baik realme C31 maupun C35 sama-sama menawarkan dua opsi RAM dan penyimpanan namun dengan ukuran atau kapasitas yang berbeda. realme C31 memberi opsi RAM 3GB dan 4GB dengan penyimpanan 32GB dan 64GB, sementara realme C35 menghadirkan opsi RAM 4GB dan 6GB dengan penyimpanan 64GB dan 128GB. Penyimpanan dari kedua ponsel ini telah berbasis UFS 2.2 dan bisa diekspansi via microSD tanpa harus mengorbankan salah satu slot kartu SIM.
Untuk bagian ini, realme C35 unggul dari realme C31 karena punya menyediakan opsi ukuran RAM dan kapasitas penyimpanan yang lebih besar.
5. Kamera
Karena realme C31 dan C35 sama-sama memiliki kamera macro 2MP dan depth 0,3MP, maka perbedaan terbesar di sektor kamera dari keduanya adalah kamera utamanya. Disaat realme C31 hanya memiliki kamera utama 13MP, realme C35 telah dilengkapi dengan kamera utama 50MP. Dengan resolusi yang lebih besar, realme C35 jelas mampu menangkap foto atau merekam video dengan lebih detail dan tajam terutama dalam kondisi banyak cahaya.
Meski hanya beda di kamera utama saja, realme C35 tetap mengungguli realme C31 karena punya kamera utama yang lebih matang.
6. Baterai
Perbedaan yang tidak begitu signifikan tidak hanya ada pada bagian kamera atau chipset saja, tapi juga baterai. Realme C31 dan C35 sama-sama dibekali dengan baterai berkapasitas 5,000mAh yang bisa bertahan hingga seharian penuh. Namun, realme C35 sedikit lebih baik karena telah dilengkapi dengan fitur fast-charging 18W via port USB-C, sementara realme C31 hanya memiliki fitur fast-charging 10W via port microUSB yang notabene di 2022 ini sudah ketinggalan jaman.
Di sektor baterai, realme C35 jelas lebih unggul dari realme C31 karena fitur fast-charging lebih cepat dan penggunaan port USB-C alih-alih microUSB.
Kesimpulan
Jika melihat dari ulasan perbandingan diatas, dapat disimpulkan jika realme C35 lebih baik dari realme C31. Meskipun begitu, perbedaan diantara keduanya tidak begitu jauh terutama pada sektor baterai, kamera dan chipset. Karenanya, realme C35 lebih disarankan untuk mereka yang ingin ponsel terjangkau yang lengkap baik secara performa, fitur maupun desain.
realme C31 disisi lain, lebih direkomendasikan kepada pengguna yang hanya memiliki budget terbatas namun ingin ponsel dengan desain modis dan tidak masalah dengan layar yang hanya beresolusi HD+, kapasitas penyimpanan internal maksimal hanya di 64GB dan penggunaan port microUSB untuk pengisian daya.
Bagi yang tertarik untuk meminang salah satu atau keduanya, realme C31 tersedia dalam varian warna Light Silver dan Dark Green, sementara realme C35 tersedia dalam varian warna Glowing Black dan Glowing Green.