Berita

CFD Bundaran HI 2026: Warga Antusias Bakar Lemak Tahun Baru Sambil Berolahraga

Advertisement

Pelaksanaan Car Free Day (CFD) pertama di tahun 2026 di kawasan Bundaran HI, Jakarta, pada Minggu (4/1/2026) pagi dipadati warga yang antusias berolahraga. Berbagai aktivitas fisik seperti lari dan bersepeda mendominasi keramaian, dengan mayoritas peserta adalah keluarga.

Ramai Aktivitas Olahraga dan Hiburan

Pantauan di lokasi menunjukkan warga berkeliling kawasan HI dengan berjalan kaki maupun menggunakan sepeda. Kehadiran petugas Satpol PP dan polisi turut menjaga ketertiban. Suasana semakin meriah dengan adanya penampilan musik di beberapa titik sekitar Bundaran HI.

Salah seorang peserta, Tri (65) asal Ciledug, mengungkapkan tujuannya bersepeda adalah untuk membakar lemak setelah menikmati hidangan tahun baru. “(Olahraga untuk) bakar lemak. Iya makan banyak tahun baru,” kata Tri.

Bersama dua rekannya, Tri telah bersepeda dari kawasan CSW Kebayoran Baru hingga Monas melalui Bundaran HI. Ia menekankan pentingnya bersepeda untuk menjaga kesehatan. “Ya jelas (jaga fisik), kalau namanya sepeda itu kan bagus ya. Untuk kaki bagus, napas bagus, ya kan fisik juga bagus, jantung juga bagus, alhamdulilah ini rekan-rekan kita banyak yang sudah strok, ada yang gula, pakai sepeda bisa sembuh,” ujarnya.

Advertisement

Tri menilai suasana CFD awal tahun 2026 ini sangat ramai dan masyarakat menunjukkan antusiasme tinggi. “Suasananya cukup bagus dan masyarakat antusias untuk tahun baru ini, baik itu yang jalan kaki mau sepeda cukup antusias menjelang masuk sekolah juga kan jadi masih lumayan bagus juga kan,” tuturnya.

Harapan Jaga Kondisi Fisik

Peserta lain, Erni (23), juga merasakan keramaian CFD kali ini. Ia memanfaatkan waktu berolahraga sambil mencari jajanan kuliner. “Ya sempat jalan sih sambil cari-cari makanan,” kata Erni.

Erni mengaku rutin mengikuti CFD di Bundaran HI hampir setiap minggu. Ia berharap dengan rutinitas olahraga, kondisi fisiknya tetap terjaga. “Ya tiap Minggu sih ke sini. (Semoga bisa) Olahraga terus, pola makan sehat juga,” ucapnya.

Advertisement