Xiaomi Redmi Note 11: Spesifikasi, Harga, Kelebihan dan Kekurangan

Berita7 — Keseriusan Tiongkok untuk merajai ponsel di berbagai negara dunia sepertinya memang bukan main-main. Salah satu buktinya ada pada Xiaomi. Seiring dengan berjalannya waktu, Xiaomi merilis ponsel-ponsel yang memang berkualitas tinggi dengan spesifikasi yang tidak main-main. Secara umum, kekuatan ponsel Xiaomi sendiri ada pada beberapa hal, seperti kualitas UI yang menawan, dapur pacu, dan tentu saja kamera. Penyematan kualitas yang ciamik ini juga ada pada Xiaomi Redmi Note 11 atau yang biasa dikenal dengan Xiaomi Note 11.

Lalu apa saja kelebihan dari ponsel Xiaomi Redmi Note 11 ini? Apa yang membedakannya dengan para pendahulunya? Mari simak penjelasannya berikut ini.

Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 11

Rilis09 Februari 2022
LayarAMOLED
Size6.43 Inch
Resolution1080 x 2400 pixels
ProtectionCorning Gorilla Glass 3
Dimensi159.9 x 73.9 x 8.1 mm
OSAndroid 11, upgradable to Android 12, MIUI 13
ChipsetQualcomm SM6225 Snapdragon 680 4G (6 nm)
Main Camera50 MP
8 MP
2 MP
2 MP
Selfie Camera13 MP
Baterai5000mAh

Secara umum, kekuatan dari Xiaomi Redmi Note 11 ada pada layar yang lega dan kapasitas baterai besar. Ditambah dengan RAM yang lumayan besar, yakni 4/6 GB, ponsel ini mencukupi kebutuhan multimedia dan hiburan yang standar. Untuk menonton platform video on demand atau bermain gim kasual, ia cukup bisa diandalkan. 

Harga Xiaomi Redmi Note 11

Xiaomi Redmi Note 11 yang dijual di Indonesia memiliki beberapa varian RAM dan memori internal. Berdasarkan hasil investigasi kami melalui marketplace Shopee, harga jual Xiaomi Redmi Note 11 dibanderol dengan harga 2 jutaan. Berikut harga Xiaomi Redmi Note 11 dari berbagai varian:

  • Xiaomi Redmi Note 11 – 4GB/128GB – mulai dari Rp2,3 jutaan
  • Xiaomi Redmi Note 11 – 6GB/256GB – mulai dari Rp2,5 jutaan
  • Xiaomi Redmi Note 11 – 6GB/256GB – mulai dari Rp3,9 jutaan

Kelebihan Xiaomi Redmi Note 11

Menjadi sebuah ponsel keluaran terbaru yang memiliki klaim terbaik dan menjadi game gaming membuat perusahaan Xiaomi ini tampaknya membekali ponsel Xiaomi Note 11 ini dengan berbagai kelebihan. Berikut ini kelebihan yang dimiliki Xiaomi Redmi Note 11.

1. Desain Menarik

Xiaomi Redmi Note 11 diciptakan dengan desain yang sangat menarik dan juga elegan. Tiga pilihan corak dari ponsel gaming satu ini sangat cocok digunakan untuk kalangan pengguna muda maupun sudah dewasa.

Menawarkan tiga corak yang sangat menarik seperti Graphite Gray, Twilight Blue, dan juga Star Blue membuat pengguna lebih mudah memilih desain yang diinginkan maupun yang sesuai dengan model style yang disukai.

2. Baterai 5000mAh

Xiaomi Redmi Note 11 juga dibekali dengan baterai hingga 5000mAh yang bahkan dapat digunakan dalam satu hari penuh tanpa harus melakukan pengisian daya berulang.

Kelebihan dari Xiaomi Redmi Note 11 satu ini sangat berguna bagi para gaming maupun pengguna ponsel lama yang memerlukan baterai awet dan tahan lama. Bahkan ketika digunakan untuk banyak browsing, ponsel satu ini lebih mudah mengontrol baterai sendiri dan mengoptimalkannya.

3. Pengisian Daya Cepat

Kabar baik buat para traveler atau pengguna dengan profesi lain yang mewajibkan mobilitas tinggi. Xiaomi Redmi Note 11 juga dilengkapi dengan fitur fast charging. Dimana pengguna dapat melakukan pengisian daya ponsel hingga 100% hanya dalam waktu satu jam saja. Hal tersebut karena Xiaomi Redmi Note 11 dilengkapi dengan fitur fast charging Pro 33W dari MMT.

4. RAM dan Penyimpanan Besar

Ponsel yang dirilis pada bulan Februari 2022 ini memiliki kapasitas RAM hingga 6GB dengan penyimpanan internal mencapai 128GB yang mampu memberikan kebebasan pada pengguna untuk lebih banyak menyimpan data dan lebih sedikit menghapus data.

Tak hanya itu saja, CPU Octa-Core yang dimiliki oleh Xiaomi Redmi Note 11 ini mampu memberikan pengalaman kepada pengguna untuk berselancar dan menjalankan tugas secara bersamaan lebih cepat dan ringan, tanpa lagging.

5. Sensor dan Sandi Safety

Pengguna tidak perlu khawatir akan keamanan data pada ponsel Xiaomi Redmi Note 11 ini. Sebab developer dari Xiaomi telah melengkapi ponsel gaming satu ini dengan sensor fingerprint dan juga sandi untuk memberikan keamanan data lebih.

Kekurangan Xiaomi Redmi Note 11

Di balik berbagai kemudahan yang disematkan pada Xiaomi Redmi Note 11, ternyata masih ada kekurangan yang perlu dipertimbangkan. Sebelum membeli, pastikan pahami beberapa kekurangan Xiaomi Redmi Note 11.

1. Belum Mendukung 5G

Saat ini sudah banyak pobsel keluaran terbaru yang telah mendukung jaringan hingga 5G. sayangnya, hal ini tidak berlaku dengan Xiaomi Redmi Note 11 ini. Tipe ponsel satu ini tidak mendukung jaringan 5G. Padahal, tak sampai satu dekade lagi, jaringan 5G mungkin akan menjadi default dari jaringan standar yang dipakai masyarakat dunia.

2. Kamera Video Kurang Profesional

Walaupun kamera foto dan selfie dari Xiaomi Redmi Note 11 ini juara, tetapi tidak dengan kamera video hingga result-nya Kamera dari Xiaomi Redmi Note 11 ini belum bisa merekam video hingga 4k.

Kemampuan fotografi Redmi Note 11 sudah cukup baik ketika dipakai menjepret gambar di kondisi pencahayaan cukup. Namun, kamera HP ini masih kesulitan menghasilkan foto yang bagus pada kondisi low light dan malam hari.

3. OS Masih Menggunakan Android 11

Kiwari, sudah terdapat banyak rilis software baru. Namun sangat disayangkan ponsel secanggih dan semodern Xiaomi Redmi Note 11 ini masih menggunakan software Android 11 di tengah banyaknya ponsel  bersoftware Android 12 akhir-akhir ini. 

Android 12 sendiri membawa banyak perubahan signifikan seperti misalnya UI yang smooth.

4. Bentuk Ponsel Tebal

Simensi 159.9 x 73.9 x 8.1 mm membuat tampilan dari Xiaomi Redmi Note 11 menjadi lebih tebal. Hal tersebut menjadi sebuah kelemahan sebab saat ini banyak ponsel pesaing yang didesain dan diciptakan lebih tipis agar mudah dan nyaman ketika digenggam, dengan spesifikasi yang sama bagusnya atau malah lebih baik.

5. Belum Menggunakan Layar Amoled

Terlepas dari ukuran layarnya yang lega, Xiaomi Redmi Note 11 ini justru dibuat hanya menggunakan layar IPS LCD. Apalagi, dengan embel-embel “note”, ukurannya sebetulnya tidak lebih lega daripada ponsel “note” keluaran kompetitor.

Xiaomi Redmi Note 11 pada dasarnya adalah ponsel yang cukup untuk pengguna yang mencari kelas mid-end. Harganya pun tidak mahal. Namun, ia merupakan ponsel yang standar, dengan RAM yang cukup dan dapur pacu biasa saja. Pengguna yang hanya mencari alat komunikasi dengan kamera baik yang bisa dibawa mobile akan menyukainya. Namun, pengguna yang lebih pro mungkin akan lebih menyukai ponsel lain.

Baca artikel dan berita tebaru lainnya dari Berita7 di Google News.

Tinggalkan komentar